Sabtu, 13 Juni 2015

GURAME GORENG + SAMBAL TERASI....SIMPEL DAN ENAAK !!



Bismilllahirrohmanirrohim

Postingan gak penting banget, tapi gak apa-apa yaaa. Sebagai orang yang males ribet di dapur, mengolah menu-menu simpel tapi tetap enak it's a must. Itu sih saya banget deh ya. Pengen sih sebenarnya bisa sering bebikinan menu-menu yang enak dan gak cuma itu-itu aja, tapi saya sadar waktu saya di dapur terbatas sekali. Jadi sementara ini yang penting saya tetap bisa menyempatkan diri untuk memasak, itu udah bersyukur banget deh walaupun dengan menu-menu sederhana yang simpel.

Suami saya adalah penggemar ikan no 1. Kegemarannya ini ternyata menurun ke kakak Naira. Tidak heran kalau saya sering membuat olahan ikan. Mulai dari ikan bakar, ikan goreng, gulai ikan sampai ikan kuah asam, semua suka. Naaah...ikan goreng tentunya sering saya buat donk, karena ya itu tadi simpel banget. Cukup menyajikannya dengan sambel terasi atau sayur asam, waah...bisa lahap deh maemnya. Kalau goreng ikan, pasti udah pada bisa donk ya hihihi. Tapi gak apa deh ya, saya tuliskan disini lagi. Mumpung lagi keisengan fotoin gurame goreng >.<




GURAME GORENG

Bahan :
1 ekor ikan gurame ukuran sedang
1 sdt air jeruk nipis
1 sdm garam halus
1/2 sdt ketumbar
2 siung bawang putih
1 ruas kunyit
1 sdm air asam jawa
minyak goreng secukupnya

Pelengkap :
Lalapan
Sambal Terasi

Cara Membuat :
1. Cuci bersih ikan gurame, kerat-kerat kemudian kucuri dengan air jeruk nipis. Biarkan 10 menit kemudian cuci bersih kembali.
2. Haluskan bawang putih, ketumbar, garam dan kunyit, tambahkan air asam jawa kemudian oleskan ke seluruh permukaan ikan. Diamkan selama kurang lebih 15 menit hingga bumbu meresap.
3. Panaskan minyak yang cukup banyak, masukkan ikan dan goreng hingga salah 1 sisi matang dan kecoklatan baru kemudian dibalik. Goreng hingga kedua sisinya matang dan kecoklatan.
4. Angkat dan tiriskan.

Untuk sambalnya selain memakai sambal terasi, enak juga pakai sambal kecap atau bahkan sambal kacang. Kali ini saya bikin sambal terasi aja.


SAMBAL TERASI

Bahan :
7 cabe merah / cabe keriting
5 cabe rawit
3 siung bawang putih
2 butir bawang merah
1 buah tomat ukuran sedang
1 sdt terasi bakar
1 sdt gula merah
1/2 sdt garam
1 sdt wijen yang disangrai hingga berubah warna
minyak secukupnya

Cara Membuat :
1. Goreng cabe merah, cabe rawit, bawang merah dan bawang putih. Angkat dan tiriskan.
2. Haluskan semua bahan kemudian tuang sedikit minyak. Aduk rata
---> bila suka bisa diberi perasan air jeruk limau





Bagi saya, menu sederhana ini bisa jadi salah satu menu boros nasi lho hahaha. Setelah menikmati ikan goreng, lalapan plus sambal, tinggal gadoin sayur asem. Ya Allah...nikmat banget. Alhamdulillah

Happy Cooking ^^
Disqus Comments